Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilaksankan pada tanggal 16 Maret 2021 sebagai salah satu wujud nyata peran dosen dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi. Kegiatan ini merupakan kegiatan kedua dari rangkaian kegaitan yang sudah dilaksanakan pada tanggal 9 Maret dan berakhir pada tanggal 23 Maret 2021. Workshop pada sesi ini dipandu oleh Pak Syahrul, M.Pd, Ibu Hilma Pami Putri, M.Pd, M.Pd, Dr. Melyann Melani, M.Pd dan Ibu Eliza, S.S, M.Pd)
Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 50 orang guru MTs se-Kabupaten Agam dan diharapkan bisa membantu menambah keterampilan guru dalam mengembangkan e-modul dalam pembelajaran Bahasa inggris siswa baik dan benar. Pembekalan yang diberikan oleh para dosen untuk guru Bahasa inggris MTs se-Kabupaten Agam diharapkan mempu menambah kemapuan guru dalam merancang e-modul yang dapat menunjang aktifitas belajar mengajar.
Antusiasme para guru dalam mengikuti acara pelatihan yang sungguh menarik perhatian para dosen. Setelah mendapatkan suasana yang nyaman, para dosen mulai mengajarkan cara merancang e-modul. Secara umum para dosen berharap bahwa manfaat Pengabdian Kepada Masyarakat ini bisa dirasakan oleh guru dan juga siswa.