Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Jadi Pelaksana PPG LPTK IAIN Bukittinggi

 

Setelah tahap pembelajaran Dalam Jaringan selesai, maka pada Hari Kamis dan Jumat tgl 13 dan 14 September 2019 adalah waktu untuk lapor diri peserta PPG PAI dalam jabatan di LPTK IAIN Bukittinggi. Peserta PPG LPTK IAIN Bukittinggi yang lapor diri berjumlah 49 orang yang berasal dari berbagai Provinsi yaitu Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Aceh, Sumatera Utara,  Jawa Barat, Jawa Tengah dan  Sulawesi Tenggara. Sebagian besar peserta difasilitasi tinggal di asrama IAIN Bukittinggi yang berada dalam Kampus 2 Kubang Putih. Peserta yang lapor diri ini akan melakukan lokakarya selama 5 minggu di kampus dan PPL selama 3 minggu di Sekolah.

Setelah peserta PPG melakukan lapor diri maka selanjutnya pada  hari Sabtu tanggal 14 September 2019 LPTK IAIN Bukittinggi mengadakan orientasi persiapan lokakarya yang dihadiri oleh 49 orang peserta PPG, 14 orang dosen dan 5 orang pengelola PPG IAIN Bukittinggi. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 s/d 11.00 yang disampaikan oleh Ketua PPG Dr. Melyan Melani, M.Pd. Sambutan dari Dekan FTIK IAIN Bukittinggi Dr. Zulfani Sesmiarni, M.Pd serta pemaparan materi orientasi dari Wakil Dekan 1 Dr. Iswantir, M.Ag. Kegiatan ini diikuti secara antusias oleh peserta PPG PAI dalam jabatan ini.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *