Diskusi Dosen ke-2 kali ini bertema “Meningkatkan Keterampilan Calon Guru Dalam Menjelaskan Materi Pembelajaran” dengan Pemateri yaitu ibu Dra. Irna Andriati, M.Pd dan moderator ibu Yulia Rahman, MA.Pd. Dalam Diskusi Dosen ini, Ibu Irna sebagai Dosen senior menjelaskan mengenai Tugas-tugas dan peranan Tenaga Pendidik dalam Pembelajaran, beliau menjelaskan bahwa tugas seorang pendidik itu bukan hanya mendidik dan mengajar saja tetapi juga membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta didik. Didalam makalah yang beliau sajikan, beliau juga menjelaskan pengaruh perobahan Kurikulum terhadap Peranan Guru, Peranan Guru dalam Pembelajaran, dan keterampilan Menjelaskan sesuatu dengan mudah dan dapat dipahami. Dalam acara diskusi dosen kali ini dengan tema tersebut hendaknya dapat menjadikan para tenaga pendidik menjadi lebih baik lagi dalam menyajikan materi dan memberikan penjelasan kepada mahasiswa agar mahasiswa mudah menyerap apa yang sudah dijelaskan oleh guru ataupun dosennya.

- 21 Agu
- 2019