Bukittinggi – Program Studi Statistika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi bersama Wakil Dekan III FTIK mengadakan rapat koordinasi terkait rencana Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Casio Singapore Jakarta Rep Office pada Kamis, 30 Januari 2025. Pertemuan yang berlangsung secara produktif ini dihadiri oleh Arief Wicaksono selaku Business Relation Manager at Casio Singapore Jakarta Rep Office dan Sri Delvia Oriza sebagai Education Executive at Casio Singapore Pte Ltd.
Rapat ini membahas berbagai rencana bentuk kerjasama yang dapat dikembangkan antara FTIK dan Casio, terutama dalam mendukung akses pendidikan berbasis teknologi. Casio sebagai perusahaan besar di bidang alat teknologi pendidikan menawarkan dukungan melalui penggunaan kalkulator ilmiah dan software olah data yang dapat dimanfaatkan oleh dosen serta mahasiswa dalam proses perkuliahan dan penelitian.
Salah satu hasil kesepakatan yang dicapai dalam pertemuan ini adalah rencana pelatihan analisis data bagi dosen menggunakan software terbaru yang dikembangkan Casio, yaitu ClassPad.net. Pelatihan tersebut dirancang untuk meningkatkan kemampuan dosen dalam menerapkan analisis data berbasis teknologi dalam pembelajaran. Pelatihan serupa juga direncanakan untuk mahasiswa yang akan dilaksanakan di awal perkuliahan semester genap 2024/2025.
Selain pelatihan, bentuk kerja sama ini turut menargetkan pembinaan mahasiswa Prodi Statistika UIN Bukittinggi sebagai tim monitoring guru di sekolah-sekolah yang telah berafiliasi dengan Casio. Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi pengembangan kompetensi mahasiswa dalam bidang analisis data serta mendukung inovasi pembelajaran berbasis teknologi di lingkungan pendidikan.