Prodi Bahasa Arab Adakan Rapat Evaluasi Kinerja Genap dan Persiapan Kuliah Semester Ganjil 2019/2020

Prodi PBA Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan laksanakan rapat dalam rangka Evaluasi kinerja semester genap dan persiapan perkuliahan semester ganjil Tahun Akademik 2019/ 2020 hari selasa 28 Januari 2020 di gedung O Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, pada kesempatan ini juga dibahas pedoman penulisan skripsi, optimalisasi bimbingan akademik dan rencana kegiatan tahun 2020. Untuk lebih optimalnya kegiatan Prodi PBA segala persoalan keprodian dirembukkan secara bersama. Dr. H. Arman husni, Lc., MA dan Hayati, S.S., MA diminta memberi arahan dan masukan terkait matakuliah, referensi dan materi agar adanya korelasi antara satu matakuliah dengan lainnya, begitu juga hal lain terkait perkembangan Prodi PBA di masa mendatang. Selain itu pembahasan tentang kurikulum dan rencana pengabdian masyarakat juga dibahas dalam rapat agar kedepannya Tridarma Perguruan Tinggi Dosen-dosen PBA terlaksana dengan baik.Salam minoritas teratas menuju mayoritas berkualitas. “MENGAJARKAN BAHASA AL QURAN KEMULIAAN BAGI KAMI”.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *